Salah satu area di PT Kideco Jaya Agung terdiri dari kegiatan utama (penambangan) dan kegiatan penunjang seperti kantor. Berkaitan dengan timbulan air limbah, kedua sumber/jenis kegiatan yang berbeda akan mempengaruhi karakteristik air limbahnya. Pada tahun 2021, Tim GES melakukan support kepada PT Kideco Jaya Agung dengan mendesain, membangun, dan instalasi unti pengolahan air limbah domestik (Mobilized Wastewater Treatment Plant). Unit MWTP ini terdiri dari proses pengolahan biologi dan fisika. Dengan menerapkan sistem yang fleksibel, unit pengolah ini juga dibuat dari bahan dan konstruksi yang memungkinkan adanya mobilisasi, mengingat sistem penambangan yang dinamis terhadap lokasi.